NET Goes To Campus X Kopi Kenangan Jadikan UPNVJ Kampus Pertama yang di Kunjungi Setelah Pandemi

HumasUPNVJ - Teknologi dan komunikasi di saat ini seperti yang kita ketahui, semakin meningkat. Sejalan dengan teknologi dan komunikasi yang terus meningkat, dibutuhkan banyak pengetahuan dan wawasan yang luas yang mampu di pahami oleh seluruh mahasiswa – mahasiswi jaman sekarang. Dengan hal ini, UPN Veteran Jakarta bekerja sama dengan NET TV dalam kegiatan NET Goes To Campus yang disponsori khusus oleh Kopi Kenangan. Kegiatan ini diselenggarakan di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika secara tatap muka yang dihadiri kurang lebih 100 mahasiswa-mahasiwi Prodi Ilmu Komunikasi UPNVJ. (24/2)

WhatsApp_Image_2023-02-24_at_09.03.57.jpeg

Turut hadir Rektor UPNVJ, Anter Venus yang sangat senang dengan adanya kegiatan seperti ini, “NET Goes To Campus ini merupakan salah satu kegiatan yang sangat positif, apalagi NET TV menjadi salah satu saluran TV Swasta yang luar biasa dengan rating yang bagus juga. Dengan adanya kerja sama seperti ini, tentunya sangat mengedukasi mahasiswa-mahasiswi kami. Saya berharap semoga nantinya mahasiswa-mahasiswi kami akan memiliki kapasitas dan jiwa kompetisi yang besar. Tidak cukup hanya bisa bicara dalam kelas, namun harus bisa menguasai dunia kerja kedepan. Sekali lagi saya katakana, kita beruntung dengan kedatangan NET Goes To Campus UPN Veteran Jakarta”, ujar Venus

WhatsApp_Image_2023-02-24_at_09.03.56.jpeg

Nugroho Agung Prasetyo, AVP Brand Communications NET Mediatama dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada UPNVJ karena sudah menerima NET sebagai kampus pertama yang didatangi secara luring dalam  kegiatan NET Goes To Campus, “Kami salut dan bangga dengan mahasiswa-mahasiswi UPNVJ, karena antusiasnya sangat luar biasa, bukan hanya dilihat dari keikutsertaan mereka untuk hadir disini namun kami melihat antusias mereka dari kerja sama magang antara NET dan UPNVJ, mahasiswa UPNVJ cukup banyak yang diterima magang di tempat kami”, jelasnya

UPNVJ X NET Goes To Campus bersama Kopi Kenangan mengahdirkan beberapa narasumber dari berbagai bidang diantaranya, Anggi Anandatiya (AVP Production NET), Dwi Putri Rizkinanda (Senior Social Media Specialist NET), Juanarta Angga Wijaya (Assistant Brand Manager Kopi Kenangan Hanya Untukmu), Olwin Pangaribuan (VP DigitalNET) dan Dr. Radita Gora Tayibnafis, M.M. (Dosen Ilmu Komunikasi UPNVJ).

Fitria Ayuningtyas, Kepala Program Studi S1 Ilmu komunikasi UPNVJ berharap agar seluruh mahasiswa-mahasiswi Prodi Ilmu Komunikasi mendapatkan pencerahan terkait dengan evolusi perkembangan Penyiaran di Indonesia.

WhatsApp_Image_2023-02-24_at_09.03.55.jpeg

Berita Sebelumnya

Dua Kandidat Terpilih Paparkan Visi dan Misi Calon Dekan FEB

Berita Selanjutnya

Program Sarjana dan Pascasarjana Komunikasi UPNVJ dan LSPR Tandatangani MoU Kerjasama