Selamat! UPNVJ Terima 786 Mahasiswa Baru Jalur SNBP 2023

HumasUPNVJ – UPN Veteran Jakarta memiliki tiga pola penerimaan Mahasiswa Baru, diantaranya Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Seleksi Mandiri (SEMA). Sesuai dengan kuota yang disediakan oleh UPNVJ untuk seluruh jalur yaitu 100%. Di UPNVJ, SNBP 2023 membuka kuota yakni 20% per-masing masing program studi, sejalan dengan itu, pada pengumuman hari ini (28/3) maka UPNVJ menerima 786 Mahasiswa Baru jalur SNBP bagi program Sarjana dan Diploma Tiga. 

(https://penmaru.upnvj.ac.id/id/sarjana-s-1/snbp.html)

Anter Venus, Rektor UPNVJ memberikan ucapan selamat kepada 786 MABA UPNVJ, “Untuk Maba UPNVJ yang telah berhasil lulus jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi, saya mewakili seluruh sivitas akademika UPNVJ mengucapkan selamat bergabung di kampus Bela Negara tercinta kita, UPN Veteran Jakarta. Saya berharap semoga seluruh maba yang diterima, nantinya bisa bersama-sama dengan UPNVJ memberikan karya terbaik sebagai generasi bangsa yang cemerlang kepada Negara kita, Indonesia. Untuk yang belum lulus, jangan patah semangat, tetap berjuang, banyak jalan menuju UPNVJ, masihh ada jalur kedua dan ketiga nantinya; yakni Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) dan Seleksi Mandiri (SEMA). Semangat dan sukses selalu”, ucap Rektor penuh semangat.

Rektor UPNVJ juga menegaskan bahwa seluruh Mahasiswa Baru yang diterima pada jalur SNBP dihimbau agar segera melakukan prosesi daftar ulang.

WhatsApp_Image_2023-03-28_at_11.41.21.jpeg

Link daftar ulang pada: regmaba.upnvj.ac.id (https://regmaba.upnvj.ac.id/login_peserta)

Informasi lebih lanjut seputar UPNVJ: 

https://www.upnvj.ac.id/id.html

Informasi lebih lanjut seputar MABA UPNVJ: 

https://penmaru.upnvj.ac.id/

Informasi lebih lanjut seputar SNPMB: 

https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

 

Berita Sebelumnya

Rektor Arahkan 1007 Wisudawan Jadi Lulusan Yang Adaptif, Inovatif, dan Kompeten

Berita Selanjutnya

Wow! Farmasi UPNVJ Masuk Daftar 20 Prodi dengan Persaingan Terketat 2023