Keluarga Besar UPNVJ Semakin Mengenal dan Mencintai Rasulullah Lewat Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H

HumasUPNVJ - Segenap keluarga UPN “Veteran” Jakarta memperingati Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H yang jatuh pada tanggal 9 Oktober 2022 dengan mengusung tema “Meneladani Akhlak Mulia Nabi Muhammad SAW”. Peringatan Maulid Nabi tahun ini dilakukan secara daring melalui Zoom dan diisi ceramah oleh Prof. Dr. H. Didin Saepudin, M.A selaku narasumber.

WhatsApp_Image_2022-10-10_at_8.16.28_AM_(1).jpeg

Tepat pada 12 Rabi’ul Awal, Nabi Muhammad dilahirkan ke dunia dan hari ini pun penting untuk diperingati dan dimaknai oleh umat muslim. Inti dari perayaan ini adalah agar kita bersama-sama lebih mengenal Nabi Muhammad SAW sehingga semakin tumbuh rasa cinta terhadap beliau seperti yang disampaikan oleh Prof. Erna Hernawati selaku Rektor dalam sambutannya, “Tentunya kenal adalah pintu untuk kita mencintai sehingga dengan mengenal Nabi Muhammad SAW akan memunculkan kecintaan kita terhadap beliau. Hingga kini Rasulullah masih lekat dengan keseharian kita bukan hanya karena ajarannya namun juga contoh akhlak mulia beliau. Dengan kesibukan kita sehari-hari perlu ada saatnya kita untuk mengkhususkan waktu untuk menambah ilmu tentang pribadi dan akhlak beliau.” Ujarnya.

WhatsApp_Image_2022-10-10_at_8.16.28_AM_(2).jpeg

Tidak dipungkiri lagi jika Nabi Muhammad SAW adalah sosok yang patut dicontoh oleh seluruh umat muslim karena akhlaknya yang sangat mulia. Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid UPNVJ Suprima, S.Pd.I, M.Pd.I menjelaskan jika kehadiran Nabi Muhammad SAW adalah rahmat dari Allah SWT untuk menyempurnakan akhlak manusia. “Semoga apa yang disampaikan narasumber bisa menjadi teladan bagi kita semua sebagaimana Rasulullah sebagai teladan yang baik dan sudah dilegitimasikan oleh Allah SWT dalam Al-Qur’an surat Al-Ahzab ayat 21: Telah tampak pada diri Rasullah suri tauladan yang baik bagi kita semua. Hadirnya rasullah menjadi rahmat bagi alam semesta sekaligus guna menyempurnakan akhlak manusia.” Jelasnya.

Keluarga besar UPN “Veteran” Jakarta sangat supportif dalam mensukseskan terselenggaranya Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H. Ada lebih dari 500 peserta zoom yang hadir yang mana hal ini menandai para peserta haus akan ilmu guna menunjukkan rasa cinta kepada Nabi. Rektor berharap peringatan ini dapat memberikan pembelajaran agar kita dapat memperbaiki akhlak dan perilaku sehingga menjadi lebih bermanfaat bagi pribadi dan agama.

WhatsApp_Image_2022-10-10_at_8.16.28_AM_(3).jpeg

Dalam peringatan ini turut hadir pula para Wakil Rektor, para Dekan beserta wakilnya, Kepala Lembaga, Kepala Jurusan, dan mahasiswa aktif UPN “Veteran” Jakarta. Acara kemudian dilanjutkan dengan menyimak pembelajaran yang disampaikan oleh narasumber yang membawakan topik “Pesan Nabi Agar Menjadi Orang-Orang Yang Saleh.”

Berita Sebelumnya

Siapkan Akreditasi Unggul, UPNVJ Hadirkan Dewan Ekesekutif BAN-PT

Berita Selanjutnya

Anter Venus Terpilih Sebagai Rektor UPNVJ