Pelatihan Program Literasi Plagiarisme di Lingkungan UPNVJ

Turn_it_in_(1).JPG

HumasUPNVJ - Selasa, 21 Mei 2019, sebanyak kurang lebih 42 dosen dan tenaga kependidikan (dari sub bagian akademik dan kemahasiswaan) mengikuti program Literasi Plagiarisme di lingkungan UPN “Veteran” Jakarta. Para dosen dan tenaga kependidikan yang hadir, sebelumnya telah mendapatkan pelatihan penggunaan aplikasi Turnitin untuk mengecek kadar plagiat pada naskah atau karya ilmiah dengan menggunakaan konsep similarity index. Dengan demikian, para pemegang akun turnitin di lingkungan UPNVJ telah dilengkapi pula dengan pengetahuan dan keterampilan untuk memeriksa kadar plagiat secara manual.

Turn_it_in_(2).JPG

Menurut wakil Rektor bidang akademik, Dr. Anter Venus, yang juga menjadi instruktur dalam program literasi tersebut “Pemahaman tentang plagiarisme sudah mendesak dilakukan di Perguruan Tinggi khususnya di UPNVJ, karena sebagai lembaga pengahasil ilmu pengetahuan, Perguruan Tinggi wajib bersikap jujur, benar dan berintegritas dengan cara menghargai Hak Kekayaan Intelektual (HaKi) yang berupa gagasan, teori, pendapat, konsep atau tema dari warga Perguruan Tinggi lainnya”. Ucapnya.

Turn_it_in_(3).JPG

Tindakan plagiat dapat disamakan dengan tindakan mencuri atau korupsi dengan bentuk menjiplak ide/karya ilmiah orang lain tanpa menyebutkan sumbernya dan bahkan berniat menghilangkan sumber aslinya dengan mengklaim karya tersebut sebagai miliknya.

Kementerian Ristekdikti telah mengeluarkan berbagai aturan untuk mencegah tindakan plagiat ini di Perguruan Tinggi, diantaranya: UU No: 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi (Pasal 42), Peraturan Pemerintah No: 60 Tahun 1999 tentang Pendidikan Tinggi, Surat Edaran Dirjen Dikti No: 3298 tentang Upaya Pencegahan Tindak Plagiat, dan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional No: 17/2010 mengenai Pencegahan dan Penanggulangan Plagiat di Perguruan Tinggi.

Turn_it_in_(4).JPG

“Hukuman bagi mereka yang melakukan tindak plagiat adalah dengan mencabut gelar atau ijazah yang sudah diberikan apabila ini terkait dengan tindak plagiat terhadap skripsi atau tesis ataupun tugas akhir lainnya”. Ucap Anter Venus lebih lanjut.

Pada semester ini, UPN “Veteran” Jakarta secara bertahap mulai menerapkan kewajiban pemeriksaan turnitin untuk setiap skripsi/tesis atau tugas akhir bagi program diploma untuk memastikan semua karya ilmiah di lingkungan UPNVJ terbebas dari tindakan plagiat.

Berita Sebelumnya

Demi Perubahan Lebih Baik, BEM UPNVJ Gelar Forum Aspirasi Mahasiswa 2019

Berita Selanjutnya

​Cegah Plagiarisme, UPNVJ Lakukan Pelatihan Aplikasi (Turnitin)