1250 Mahasiswa Baru S1 SBMPTN Mengikuti Proses Daftar Ulang di UPNVJ

daftar_ulang_sbm_(1).jpeg

HumasUPNVJ - Sebanyak 1250 calon mahasiswa baru lolos jalur SBMPTN Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta mengikuti proses daftar ulang yang dilaksanakan selama 2 hari, hari pertama yaitu Fakultas Kedokteran, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis dan di hari kedua yaitu Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu Kesehatan, Fakultas Ilmu Komputer dan Fakultas Hukum berlokasi di Auditorium Bhinneka Tunggal Ika Lantai 4 (Kamis dan Jumat, 25-26 Juli 2019).

daftar_ulang_sbm_(2).jpeg  daftar_ulang_sbm_(3).jpeg

Proses daftar ulang dimulai pukul 08.00 wib ini memiliki 5 tahap pendaftaran yang harus dilalui oleh calon mahasiswa baru UPNVJ, yakni melakukan registrasi/verifikasi data diri, penyerahan berkas, melakukan pengukuran almamater, foto kartu tanda mahasiswa, dan print out hasil daftar ulang.

Tim Humas UPNVJ, berkesempatan melakukan wawancara dengan mahasiswa-mahasiswi baru program S1 melalui jalur SBMPTN. Salah satunya dengan Farel, dalam wawancaranya ia mengatakan bahwa merasa beruntung telah memilih dan diterima di kampus bela negara ini melalui jalur SBMPTN karena menurutnya UPN “Veteran” Jakarta khususnya fakultas kedokteran adalah salah satu fakultas terbaik di UPNVJ “Saya memilih UPNVJ karena menurut saya fakultas kedokteran disini adalah fakultas yang cukup favorit”, ucapnya.

Selain Farel, Tim Humas UPNVJ juga berkesempatan melakukan wawancara dengan Ibu Kholifah dan Ibu Fanny selaku orangtua mahasiswa, mereka berdua memiliki harapan semoga kelak nanti anak mereka dan semua mahasiswa UPNVJ memiliki nilai yang bagus dan dapat membanggakan kampus serta dapat menjadi mahasiswa yang memiliki jiwa bela negara.

 

 

Berita Sebelumnya

Sebanyak 18 Mahasiswa Peserta MTQ MN Tahun 2109 Menuju Nanggroe Aceh Darussalam

Berita Selanjutnya

Lolos SEMA 2019 Calon Mahasiswa Kedokteran dan Farmasi UPNVJ Jalani Tes Kesehatan