UPNVJ Jalin Kerja Sama dengan Universitas Esa Unggul

WhatsApp_Image_2021-08-12_at_16.07.41.jpeg

HumasUPNVJ - Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) menjalin kesepahaman untuk bekerja sama dalam penyelenggaraan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Universitas Esa Unggul yang disahkan melalui penandatanganan nota kesepahaman yang dilakukan secara virtual, Kamis (12/8/2021).

"Kerja sama antar perguruan tinggi perlu dilakukan mengingat banyak yang harus dicapai untuk kepentingan mahasiswa. Sebagai perguruan tinggi, kita memiliki visi dan misi yang sejalan," kata Rektor UPNVJ Dr. Erna Hernawati, Ak, CPMA, CA, CGOP dalam sambutannya saat acara penandatanganan nota kesepahaman.

Erna mengatakan perguruan tinggi perlu berkolaborasi untuk menjalankan komitmen dalam menghasilkan lulusan yang unggul dan mampu berkompetisi setelah lulus dari bangku kuliah.

Untuk dapat menghasilkan lulusan yang unggul dan mampu berkompetisi, perguruan tinggi tidak dapat hanya menggunakan sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing kampus. Karena itu, perlu ada kerja sama dan kolaborasi dengan perguruan tinggi lain untuk dapat mencapai visi tersebut.

"Perlu ada bantuan dari sesama perguruan tinggi untuk dapat mencapai visi tersebut. Kami dari UPNVJ mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang terjalin," tuturnya.

Erna mengatakan kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang dicanangkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi telah menjadi indikator kinerja bagi perguruan tinggi.

"Kita coba mencapai apa yang diinginkan melalui MBKM, Barangkali memang kerja sama inni betul-betul bisa membantu masing-masing perguruan tinggi dalam rangka pelaksanaan MBKM," katanya.

Sementara itu, Rektor Universitas Esa Unggul Ir. Arief Kusuma Among Praja, MBA, IPU mengatakan kerja sama yang dilakukan dapat berupa pertukaran dosen dan mahasiswa.

Dalam naskah nota kesepahaman tercantum tujuan kesepahaman tersebut adalah mengoptimalkan sumber daya para pihak dalam rangka pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi di bidang akademik.

Ruang lingkup nota kesepahaman tersebut meliputi pendidikan dan pengajaran; penelitian, pengembangan, dan pengabdian masyarakat; pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi; dan bidang kerja sama lain yang disepakati para pihak. (*)

Berita Sebelumnya

Wakil Rektor 1: Belajar dengan Pikiran Terbuka di Kampus

Berita Selanjutnya

Wakil Rektor 2: UPNVJ Terus Tingkatkan Kualitas Dosen